LINGKUNGAN HIDUP

Penanaman Bambu Warnai Iven IFG Labuan Bajo Marathon

FLORESGENUINE.com-Wakil Bupati Manggarai Barat, Yulianus Weng, mengapresiasi Indonesia Financial Group (IFG) atas penyelenggaraan iven IFG Labuan Bajo Marathon 2023. Selain lomba lari marathon, iven IFG juga diisi dengan beberapa kegiatan sosial lainnya seperti penanaman bamboo di sejumlah lokasi seperti di wisata alam Gua Batu Cermin.

Apresiasi pemerintah Manggarai Barat kepada IFG disampaikan Wabup Yulianus pada kegiatan penanaman bambu di Kawasan Wisata Goa Batu Cermin, Jum’at (3/11/2022).

“Atas nama pemerintah dan seluruh masyarakat Manggarai Barat, saya menyampaikan terimakasih kepada pihak IFG yang telah menyelenggarakan kegiatan Maraton dan penanaman bambu sebagai kegiatan sampinganm,” ujarnya.

Kegiatan penanaman bamboo, sebut dia, merupakan bentuk kepedulian IFG terhadap lingkungan di Manggarai Barat. Wabup Yulianus menjelaskan bahwa bambu merupakan pohon yang sudah sangat familiar di daerah ini. Pohon bambu berfungsi untuk mengatasi erosi  dan memiliki nilai ekonomi tinggi bagi warga masyarakat.

BACA JUGA:  Picnic Over The Hill Kembali Digelar di Parapuar

Penanaman pohon bambu juga sejalan dengan program Pemkab Mabar. Kegiatan serupa sudah pula dilakukan oleh pemerintah bersama masyarakat dan anak-anak sekolah tingkat PAUD dan SMP di beberapa lokasi di wilayah Manggarai Barat. Ia berharap, IFG dapat menggelar kegiatan serupa di wilayah ini.

Wakil Bupati Manggarai Barat turut serta dalam penanaman bambu.(Foto:ist)

IFG sendiri selain menyelenggarakan event IFG Labuan Bajo Maraton 2023, juga mengadakan sejumlah side event antara lain kegiatan social lainnya seperti dibidang pendidikan, kesehatan dan lingkungan hidup. Rangkaian kegiatan sosial diprioritaskan pada program berkelanjutan yang berdampak besar bagi masyarakat.

Sementara itu, Direktur Keuangan dan Investasi Jamkrindo, Alia Nur Fitri menyebutkan, total bibit bambu yang ditanam di Manggarai Barat sebanyak 2.050 pohon. Jumlah tersebut akan disalurkan ke beberapa lokasi antara lain, di lokasi Batu Cermin dan di kawasan hutan kota yang terletak tidak jauh dari Kantor Bupati Manggarai Barat.

BACA JUGA:  Habis UAS Pelajar Aksi Konvoi Motor, Polres Mabar Amankan

Selain itu, kegiatan serupa dilakukan juga di kawasan  Golo Mori dan Desa Golo Bilas, Kecamatan Komodo serta   di Desa Munting, Kecamatan Lembor Selatan. Tujuan penanaman bambu sebagai salahsatu langkah antisipasi bahaya erosi dan pemanasan global.[gon/fg]

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button