Menit Terakhir, Edi-Weng Daftar di Partai Demokrat Mabar
Edi-Weng Jilid 2 siap berlabuh di Pilkada Mabar 2024
FLORESGENUINE.com – Pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Manggarai Barat Edistasius Endi-dr. Yulianus Weng secara resmi telah mendaftar di partai Demokrat Manggarai Barat (Mabar) pada menit-menit terakhir, Senin 22 April 2024.
Pantauan media ini, pasangan Edi-Weng biasa di sapa publik tiba di kantor Sekretariat Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Mabar yang di dampingi oleh Ketua Partai NasDem Mabar Yopi Widyanati, Sekretaris NasDem Mabar, mantan Bupati Manggarai 2 periode Christian Rotok.
Kemudian, politisi senior Mabar Tobias Wanus, Wilhelmus Syukur, Yovita Dewi Suriany, Yakobus Damai, Mathius Siagian serta beberapa jajaran petinggi partai NasDem lainnya.
Edi panggilan Edistasius Endi dalam sambutan nya mengatakan ia datang di partai Demokrat seperti datang di rumah sendiri (partai NasDem).
Lebih lanjut Edi mengatakan, begitu kami menghantar, tidak hanya pintu sekretariat yang hanya dibuka, termasuk pintu hati dari segenap pengurus partai Demokrat.
“Tentu ini melambangkan bahwa, ada tanda-tanda. Memang sesungguhnya baik Demokrat maupun NasDem punya visi, bagaimana mewujudkan yang disebut dengan “Perubahan,” ucap mantan Ketua NasDem Mabar itu.
“Mungkin kemarin dalam kontestasi pesta demokrasi di tingkat nasional, Demokrat lah penggagas “Gerakan Perubahan”,” ucap Bupati Mabar itu
Tapi, tambahnya, rupanya belum berjodoh secara sempurna. Kita akan sempurna kan di Kabupaten.
“Apalagi partai Demokrat dan NasDem ini lahir di zaman pasca reformasi. Tentu kita punya platform perjuangan dirasa agak berbeda tetapi sesungguhnya roh nya itu sama. Apalagi dibawah naungan langit yang membiru,” jelas nya
Karena, tambah orang nomor satu di Mabar itu, dibawah langit yang membiru, lalu dipadukan dengan biru nya laut. Ada tanda-tanda harapan, ada tanda-tanda kehidupan.
“Karena dibalik birunya laut itu di sana ada ikan yang menjadi sumber bagi kehidupan kita,” ucap Edi dihadapan jajaran kepengurusan partai Demokrat Mabar. (ah/fg)