FLORESGENUINE.com- Bank Nusa Tenggara Timur (Bank NTT) meluncurkan dua inovasi program baru. Dua inovasi baru tersebut yaitu Simpanan Qurban dan Simpanan Sambut Baru.
Langkah ini merupakan terobosan baru Bank NTT dalam berinovasi demi membantu masyarakat dalam menyiapkan finansial secara baik untuk menghadapi berbagai kegiatan yang menguras anggaran.
Penjabat Bupati Lembata, Paskalis Ola Tapobali mengatakan, dua inovasi tersebut sangat baik guna mengajak masyarakat untuk menabung dalam rangka menghadapi hajatan besar.
“ Ini cara unik karena, selain mendorong masyarakat untuk menabung juga mengajak masyarakat untuk menyiapkan finansial demi masa mendatang,” kata Tapobali seraya menyatakan dirinya siap untuk ikut dalam program baru yakni membuka tabungan qurban. Sedangkan untuk tabungan sambut baru, ia tidak ikut karena anak-anaknya sudah mengikuti sambut baru.
Terkait skema penyertaan modal pada Bank NTT Cabang Lembata, ia menyatakan bahwa idealnya Pemda melakukan penyertaan modal sekitar Rp7 miliar, namun beberapa tahun terakhir mengalami penurunan akibat kondisi keuangan daerah sehingga Pemda hanya sertakan modal sekitar Rp1.5 miliar.
“ Meski begitu, saya masih sedang berkomunikasi dengan DPRD agar bisa dinaikan lagi penyertaan modal ke Bank NTT,” ujarnya.
Dia juga menjelaskan bahwa Bank NTT adalah bank daerah di mana, semua kepala daerah di NTT merupakan pemegang saham. Karena itu, semua hars berusaha agar bank ini tetap sehat.
Sementara itu, Kepala Bank NTT Cabang Lembata, Ekbert Balukh menjelaskan, dua inovasi yang diluncurkan Bank NTT bertujuan untuk membantu masyarakat.
“ Mungkin selama ini banyak masyarakat ingin menyerahkan hewan qurban, namun, tentu membutuhkan biaya yang tidak sedikit, karena itu dengan tabungan qurban akan memberi kesempatan bagi masyarakat untuk bisa berbagi dengan sesama,” ucapnya.
Sedangkan tabungan Sambut Baru, kata dia, juga membutuhkan biaya yang banyak sehingga Bank NTT menawarkan solusi bagi orang tua dengan skema tabungan Sambut Baru. Bank NTT juga akan terus melahirkan inovasi antara lain terkait ketahan panganan guna menjaga inflasi.
Untuk itu, Pemda dan Bank NTT akan terus bekerjasama dan mengajak masyarakat untuk memanfaatkan inovasi – inovasi yang dilakukan oleh Bank NTT. [kia/fg]